6 Tips merawat anjing kesayangan yang mulai menua

by Unknown , at 2:04 AM , has 0 comments


Reporter : Masithoh Azzahro Lutfiasari | Senin, 10 Februari 2014 16:21



tips - Mempunyai binatang peliharaan bisa menyehatkan jiwa Anda. Stres bisa lebih mudah hilang, dan kepenatan pun rasanya enggan menghampiri. Salah satu hewan peliharaan yang bisa menghibur majikannya dengan penuh cinta adalah anjing. Dengan kelincahan dan antusiasme mereka, Anda bisa mengajaknya bermain di taman sembari melepas lelah selepas bekerja seharian. Namun, bagaimana jika anjing Anda sudah mulai menua? Berikut ini ada tips dari All Women Stalk yang bisa Anda ikuti. 1. Perhatikan setiap perubahan kecilAnjing yang sudah mulai memasuki usia senja biasanya akan mengalami perubahan-perubahan seperti melemahnya persendian sehingga tidak bisa diajak berlari cepat, dan jadi lebih sering buang air kecil. Hal ini wajar terjadi. Namun jika hewan kesayangan Anda tersebut sudah mulai enggan makan dan minum, sebaiknya Anda mulai waspada. 2. Kunjungi dokter hewan secara rutinMungkin saat usia anjing Anda masih muda dulu, dia jarang Anda bawa ke dokter hewan. Namun, dengan kondisinya yang sudah tidak sekuat dulu Anda perlu untuk mengubah kebiasaan check up rutin untuk kesehatannya. Agar Anda bisa memberikan perawatan yang tepat, tanpa memakai ilmu kira-kira, buatlah janji rutin dengan dokter hewan yang memiliki reputasi baik. Jangan sampai Anda asal memilih untuk si anjing lucu kesayangan. 3. Lebih perhatikan pola makannyaAnda harus lebih perhatian pada apapun yang masuk ke dalam pencernaannya. Sesuaikan makanan ataupun camilan sehari-harinya dengan usia dan aktivitasnya sekarang ini. Carilah referensi tentang diet sehat yang sesuai dengan ras dan usianya. 4. Miliki seorang pengasuh anjingKesibukan Anda mungkin membuat si anjing kesayangan jadi terlantar di rumah. Dengan badan yang mulai melemah, sebaiknya anjing Anda mendapatkan belaian kasih sayang yang cukup. Untuk itu, sebaiknya Anda mulai mencari pengasuh anjing yang bisa menyayanginya, dan mengajaknya berkeliling kompleks perumahan secara rutin agar tubuhnya tetap aktif bergerak.5. Ciptakan lingkungan rumah yang amanBeberapa anjing akan mengalami gangguan penglihatan seiring dengan usianya yang semakin senja. Oleh karena itu, usahakan tidak ada barang berbahaya yang bisa melukai si doggy di dalam rumah Anda. Pinggirkan barang-barang besar yang biasanya diletakkan di tengah-tengah rumah agar aktivitas dia juga lebih leluasa. 6. Jangan lupakan untuk bergurau dengannyaMengajaknya tidur di kasur yang sama dengan Anda bisa menjadi obat kelelahan baginya. Oleh karena itu, kebiasaan ini bisa mulai Anda terapkan setelah dia memasuki usia senjanya. Semoga anjing kesayangan Anda panjang umurnya!







Follow tag merdeka.com akan membantu untuk mendapatkan berita yang sesuai preferensi Anda. Misal Anda suka berita Anjing, masukkan email dan Anda hanya akan menerima berita seputar Anjing. Let's be smart, read the news in a new way.



from GOOGLENEWS-V5 Indo copy http://ift.tt/1bDQ8zy

via IFTTT
6 Tips merawat anjing kesayangan yang mulai menua
About
6 Tips merawat anjing kesayangan yang mulai menua - written by Unknown , published at 2:04 AM, categorized as Tips . And has 0 comments
0 comments Add a comment
Bck
Cancel Reply
Copyright ©2013 Infonet by
Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Powered by Blogger